Menu

Dark Mode

Berita

Pendidikan Politik PKB Rembang,Memperkuat Silaturahmi di Momentum Ramadan

badge-check


					Para kader PKB terlihat Khidmat saat mengikuti acara pendidikan politik dan sosialisasi muktamar 2025 (foto rembangsepekan.com) Perbesar

Para kader PKB terlihat Khidmat saat mengikuti acara pendidikan politik dan sosialisasi muktamar 2025 (foto rembangsepekan.com)

Rembang– DPC PKB Rembang menggelar pendidikan politik dan sosialisasi hasil muktamar yang dibalut dengan buka bersama antar kader. Dimana kantor DPC PKB Rembang menjadi saksi penting pada Kamis sore, (27/3) saat anggota Fraksi PKB DPRD Rembang, pengurus, dan kader dari berbagai tingkatan berkumpul dalam acara pendidikan politik.

Dalam suasana penuh kehangatan dan kebersamaan, Plt. Ketua DPC PKB Rembang, Ida Nursaadah, menjelaskan bahwa kegiatan ini adalah momen untuk mempererat silaturahmi serta menyampaikan hasil Muktamar PKB 2024 kepada seluruh kader.

“Momentum Ramadan ini kami manfaatkan untuk menggelar pendidikan politik dan sosialisasi hasil Muktamar 2024. Ini juga sebagai ajang silaturahmi antar-kader,” ungkap Ida.

Sementara Anggota DPRD Rembang dari Fraksi PKB, Muhammad Imron, menambahkan bahwa acara ini lebih dari sekadar berbuka puasa bersama.

“Ini menjadi ajang silaturahmi untuk menjaga soliditas partai. Apalagi di bulan Ramadan, momentum seperti ini sangat baik untuk mempererat kebersamaan,” jelasnya.

Para kader PKB terlihat Khidmat saat mengikuti acara pendidikan politik dan sosialisasi muktamar 2025 (foto rembangsepekan.com)

Kegiatan ini tidak hanya berfokus pada konsolidasi internal, tetapi juga menegaskan komitmen PKB Rembang untuk terus menjalin sinergi dengan berbagai elemen masyarakat. Dimana para kader diminta untuk bersatu memperkuat langkah menuju masa depan yang lebih baik.

Dengan pendidikan politik yang diadakan di bulan suci ini, PKB Rembang menunjukkan bahwa mereka tidak hanya peduli pada internal partai, tetapi juga berkomitmen untuk membangun hubungan yang solid dengan masyarakat.

Di akhir acara, harapan dan semangat baru mengalir di antara para kader, siap untuk menghadapi tantangan ke depan dengan penuh keyakinan dan kebersamaan.

 

(roy/daf)

Baca Juga

Gerindra Rembang Dukung Penganugerahan Gelar Pahlawan Nasional untuk Presiden Ke-2 RI

8 November 2025 - 12:53 WIB

Sambung Srawung Bareng Iksan Skuter, Gus Hanies Ajak Pemuda Rembang Jadi Generasi Berdaya

7 November 2025 - 09:07 WIB

Rembang Raih Predikat UHC Prioritas, Cakupan BPJS Capai 99,39 Persen

6 November 2025 - 15:20 WIB

Sopir Ngantuk! Truk Tronton Tabrak Warung dan Musala Pasujudan Sunan Bonang

6 November 2025 - 14:37 WIB

Dalang Cilik Asal Rembang Sabet Juara III di Festival Dalang Anak Nasional

6 November 2025 - 13:12 WIB

Trending di Berita