Menu

Dark Mode

Berita

Kodim 0720-PWI Rembang Jalin Silaturahmi Bahas Ini

badge-check


					Komandan Kodim 0720/Rembang, Letkol Arm Winner Fradana Dieng menggelar silaturahmi bersama para jurnalis di Rembang, Selasa (2/9/2025). (Foto: rembangsepekan.com) Perbesar

Komandan Kodim 0720/Rembang, Letkol Arm Winner Fradana Dieng menggelar silaturahmi bersama para jurnalis di Rembang, Selasa (2/9/2025). (Foto: rembangsepekan.com)

Rembang – Komandan Kodim 0720/Rembang, Letkol Arm Winner Fradana Dieng menggelar silaturahmi bersama para jurnalis di Rembang, Selasa (2/9/2025). Acara ini menjadi ajang perkenalan anggota kedua pihak.

Dandim yang baru dua bulan menjabat itu memperkenalkan diri dan pengalaman tugasnya. Ia menekankan pentingnya sinergi antara Kodim dan insan pers, terutama dalam publikasi kegiatan di wilayah.

“Beberapa waktu lalu Kodim mendapat penghargaan dalam TMMD Reguler ke-121 Tahun 2024. Keberhasilan itu tentu juga berkat dukungan rekan-rekan jurnalis,” kata Winner.

Komandan Kodim 0720/Rembang, Letkol Arm Winner Fradana Dieng menggelar silaturahmi bersama para jurnalis di Rembang, Selasa (2/9/2025). (Foto: rembangsepekan.com)

Ia menambahkan, komunikasi yang terbuka dengan media sangat diperlukan.

“Kalau di lapangan ada kendala atau miskomunikasi, langsung saja koordinasi. Kami ingin kerja sama yang sudah baik ini tetap terjaga bahkan makin solid,” ujarnya.

Sementara itu, Ketua PWI Rembang, Musa, mengapresiasi langkah Dandim menggelar acara silaturahmi ini. Ia menyebut kegiatan santai seperti ini bisa mempererat hubungan antara TNI dan awak media.

Komandan Kodim 0720/Rembang, Letkol Arm Winner Fradana Dieng menggelar silaturahmi bersama para jurnalis di Rembang, Selasa (2/9/2025). (Foto: rembangsepekan.com)

“Terima kasih kepada Bapak Dandim atas inisiatifnya. Pepatah bilang, ‘tak kenal maka tak sayang’. Dengan begini, kita bisa lebih saling mengenal dan memperkuat komunikasi,” tutur Musa.

Setelah sesi perkenalan, acara dilanjutkan dengan diskusi santai. Sejumlah perwira Kodim turut hadir, di antaranya Kasdim 0720 Rembang Mayor Inf Didik Jati Susanto, Pasi Intel Lettu Inf Joko, dan PA Sandi Letda Inf Sobiri, bersama jurnalis dari berbagai media.

 

(daf/daf)

Baca Juga

Rembang Raih Predikat UHC Prioritas, Cakupan BPJS Capai 99,39 Persen

6 November 2025 - 15:20 WIB

Sopir Ngantuk! Truk Tronton Tabrak Warung dan Musala Pasujudan Sunan Bonang

6 November 2025 - 14:37 WIB

Dalang Cilik Asal Rembang Sabet Juara III di Festival Dalang Anak Nasional

6 November 2025 - 13:12 WIB

Kapolres Rembang Raih Penghargaan Nasional sebagai Pemimpin Visioner dan Inspiratif

4 November 2025 - 13:06 WIB

BPS Catat Inflasi Rembang 0,45 Persen di Oktober, Emas dan Telur Jadi Pendorong Utama

3 November 2025 - 15:10 WIB

Trending di Berita