Rembang – Pemerintah Kabupaten Rembang melalui Satgas Makan Bergizi Gratis (MBG) langsung bergerak cepat menindaklanjuti laporan dugaan keracunan yang dialami sejumlah siswa SMPN 1 Kragan pada Rabu (24/9).
Ketua Satgas MBG Kabupaten Rembang sekaligus Wakil Bupati, Muhammad Hanies Cholil Barro’ atau Gus Hanies, menegaskan bahwa tim gabungan dari Dinas Kesehatan, Puskesmas, dan OPD terkait telah turun ke lapangan untuk melakukan penanganan sekaligus investigasi penyebab kejadian.
“Saat ini Dinas Kesehatan sudah mengambil sampel makanan untuk diteliti di laboratorium. Hasilnya akan menjadi dasar evaluasi menyeluruh agar kejadian serupa tidak terulang,” jelas Gus Hanies, Rabu (24/9).
Ia menambahkan, program MBG tetap berjalan sesuai tujuan utama yakni memberikan asupan gizi yang sehat dan aman kepada siswa. Karena itu, standar operasional dalam proses memasak, distribusi, hingga batas waktu konsumsi akan diperketat.
“Ini menjadi pengingat bagi semua penyedia MBG. SOP harus dipatuhi dengan benar, mulai dimasak jam berapa, dibagikan jam berapa, hingga kapan makanan layak dikonsumsi,” tegasnya.
Selain itu, Pemkab Rembang akan meninjau ulang jenis menu yang diberikan. Beberapa jenis makanan, seperti buah potong segar yang mudah terkontaminasi, akan dievaluasi kembali agar sesuai dengan rekomendasi keamanan pangan.
Dukungan juga datang dari DPRD Rembang. Ketua Komisi IV DPRD, Muhammad Rofii, menilai evaluasi distribusi waktu penyajian makanan sangat penting.
“Program MBG ini idealnya hadir di jam sarapan. Maka waktu distribusi sebaiknya tidak terlalu siang,” ungkapnya saat meninjau siswa di Puskesmas 1 Kragan.
Sebagai informasi, hingga Rabu siang, dari 173 siswa SMPN 1 Kragan yang sempat mengalami gejala keracunan, sebagian besar sudah diperbolehkan pulang. Tercatat masih ada 13 siswa yang menjalani perawatan intensif di Puskesmas, dengan kondisi berangsur membaik.
Satgas MBG Kabupaten Rembang memastikan akan terus memantau perkembangan kesehatan siswa serta melakukan evaluasi menyeluruh, demi menjamin keamanan dan keberlangsungan program Makan Bergizi Gratis bagi anak-anak Rembang.
(daf/daf)





